9 Alasan Buruk untuk Menikah
KEKASIH sudah Anda dapatkan. Desakan untuk segera menikah pun datang
dari berbagai arah. Jujurlah pada diri sendiri tentang alasan yang
mendasari Anda ingin menikahi kekasih hati.
Menjelang tanggal pernikahan, banyak pasangan mungkin heran bagaimana
mereka bisa segera menikah. Terkadang, orang menikah untuk alasan yang
aneh. Namun, tak sedikit dari mereka memiliki alasan yang baik mengapa
memilih orang tertentu sebagai pendamping hidupnya.
di bawah ini sembilan alasan buruk saat Anda ingin menikah:
Menikah semata untuk uang
Kehidupan kini memang butuh banyak biaya. Bukanlah hal bijak jika Anda
menikahi seseorang tanpa penghasilan dan tidak punya rencana bagaimana
membiayai kebutuhan rumah tangga kelak, kecuali jika Anda mampu
bekerja 18 jam sehari untuk mencari nafkah. Namun, bukan berarti Anda
menikah semata-mata karena uang, tanpa menghiraukan perasaan Anda
terhadap orang tersebut. Ini adalah kesalahan. Jadi, temukanlah orang
yang punya tujuan jelas untuk berkeluarga, tapi juga Anda cintai.
Menikah "tembakan"
Sekira 50 tahun lalu, Anda mungkin hanya punya sedikit pilihan atas
calon teman hidup karena dijodohkan. Namun, kini sudah bukan zamannya
lagi. Jangan mengambil keputusan yang akan membawa Anda merasakan
sakit hati dalam jangka lama, kecuali dia memang pilihan tepat yang
siap menemani Anda sampai tiada nanti.
Ingin keluar dari rumah orangtua
Jika berbagai hal di rumah terasa menyebalkan, dan berpikir bahwa
menikah adalah jalan keluarnya, bukanlah hal mengejutkan jika banyak
orang mengambil jalan ini. Pikirkan masak-masak, apakah kekesalan Anda
saat berada di rumah orangtua tak akan Anda rasakan pula saat bersama
calon pendamping hidup yang akan menemani Anda selama bertahun-tahun.
Orangtua menyukai calon pendamping hidup
Rasanya menyenangkan jika orangtua suka dengan pilihan Anda terhadap
calon pendamping hidup. Namun, kecintaan mereka bukanlah alasan yang
cukup bagi Anda untuk menikahinya. Setelah orangtua Anda meninggal,
Anda akan ditinggalkan bersama orang tersebut dan impian orangtua
kepadanya, yang mungkin saja bukan orang yang Anda impikan.
Ingin punya anak
Ingin punya anak adalah alasan paling banyak diutarakan mereka yang
ingin menikah. Namun, apakah Anda ingin membawa anak-anak berada dalam
keluarga yang tidak ideal? Yang patut Anda perhatikan, saat mereka
pergi ke luar rumah, Anda masih merasa tidak nyaman dengan pasangan.
Tidak ada satu orang pun yang sempurna, tapi setidaknya carilah ibu
atau bapak yang tepat untuk anak-anak Anda kelak, yang Anda cintai dan
hormati.
Menikah dengan orang yang Anda selingkuhi
Ada banyak kasus perselingkuhan, tapi hubungan tanpa ikatan ini tak
akan bisa bertahan lama. Perselingkuhan sulit bertahan lama. Pikirkan
bahwa seseorang yang berselingkuh dengan Anda, kemungkinan juga
berselingkuh di belakang Anda.
Membutuhkan orangtua untuk anak-anak
Jika Anda telah menemukan orang yang tepat, selamat. Namun jika Anda
ragu, jangan menikah. Adalah hal yang buruk jika anak-anak Anda harus
memiliki ibu atau bapak tiri yang jahat. Lebih baik bagi mereka untuk
tetap punya orangtua tunggal, tapi yang terbaik bagi perjalanan hidup
mereka.
Membuktikan bahwa Anda bukan gay
Alasan ini bukanlah ide baik karena jika teman Anda mengira bahwa Anda
gay, menikah tidak akan menghentikan dugaan mereka. Jika Anda seorang
gay, menikah bukanlah jalan untuk bisa mengubah kecenderungan
tersebut. Ketahui ketertarikan seksual Anda dan belajarlah untuk hidup
dengannya. Keadaan sekarang berbeda jauh dari abad ke-14 yang lalu, di
mana pilihan hidup Anda untuk menjadi gay akan menjadi cercaan masyarakat.
Tekanan sosial
Semua teman Anda sudah menikah. Abaikan perkataan bibi yang selalu
bertanya kapan Anda akan menikah. Lebih baik Anda sendiri daripada
bersama orang yang akan membuat Anda semakin terpojok. Jangan turunkan
nilai standar Anda tentang pasangan hidup hanya karena tekanan
lingkungan sekitar, agar Anda segera menikah. Ingatlah, 40 tahun
adalah waktu yang lama untuk merasakan sakit hati.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
4 komentar:
Selamat datang di Weblogku ....
wak tengah ni kite ade pemilihan caleg jadi pun yang jadi kite harus dukung ,bukon macam tu
kite jadi orang kecik BEK NYAMAN JOK ............
Yaw Mbe kabo lah lame ndok ade berite nya....??
Yaw Mbe kabo lah lame ndok ade berite nya....??
Posting Komentar